Situbondo- Dinas Peternakan Pemkab Situbondo kembali menggelar kontes hewan ternak, di lapangan 514 Desa Kotakan, Kecamatan kota Situbondo. Kontes ini diikuti hewan ternak unggulan dari 17 Kecamatan.
Ada 238 ekor hewan ternak mengikuti kontes untuk 14 kategori, terdiri dari ternak sapi, domba dan kambing. Ratusan ternak tersebut sudah melalui seleksi di masing-masing Kecamatan.
Hari pertama kontes hewan ternak panitia melakukan penimbangan. Hari ini dijadwalkan akan diumumkan pemenangnya. Selain itu, kontes hewan ternak juga akan ditutup fashion show dengan mengarak hewan ternak yang sudah dihias.
Ketua panitia kontes ternak, Gaguk Musdjianto, mengatakan, kontes ternak tak hanya diikuti perwakilan masing-masing Kecamatan, melainkan diikuti juga peserta asal luar kota.
Gaguk mengaku sengaja mengundang peternak luar kota, karena ingin memotivasi peternak lokal. Hanya saja kata Gaguk, peternak luar kota hanya bisa mengikuti kontes ternak kategori sapi kreman hasil inseminasi buatan kelas ekstrim.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Situbondo, Syaifullah mengatakan, selain lomba kontes hewan ternak, secara bersama juga digelar saresehan peternakan mendatangkan para ahli. Tujuannya kata Syaifullah, untuk meningkatkan SDM peternak, serta mengubah sistem peternakan tradisional berbasis agribisnis, menjadi peternakan terpadu dari hulu ke hilir.
Menurut Syaifullah, Pemkab Situbondo akan memadukan sistem pertanian, peternakan dan perikanan menjadi satu komitmen dan sistem, hingga basis ekonomi riil di masyarakat tersebut memiliki daya saing.