Adam Dan Hawa Dalam Satu Frame Music Video Official Di Single Terbarunya Izinkan Aku Menghalalkanmu

0
421
Bhasafm
Artwork Adam

Adam Musik- Di maret tahun ini, industri musik tanah air dikejutkan dengan fenomena lagu “Aisyah Istri Rasulullah” yang merajai trending youtube saat itu. Dimana awal nya salah satu cover yang langsung memiliki jutaan viewers adalah cover yang dibawakan oleh solois- solois yg tergabung di ADAM Musik yaitu Anandito Dwis, Dodi Hidayatullah, Natta Reza dan Rey Mbayang.

Berawal dari lagu tersebut akhir nya ADAM Musik kini sudah menghasilkan beberapa karya dan sangat diterima oleh pendengar musik di tanah air dan sudah mengisi banyak program TV antara lain Kick Andy MetroTV, Dahsyat RCTI, Rumpi TransTv, Brownies TransTV, Damai Indonesia TVone dll.

 Setiap kehadiran mereka ditunggu-tunggu, untuk instagram grup pun @adammusik_ , followers mereka saat ini sudah mencapai 254K dan channel youtube hingga 475K, suatu pencapaian luar biasa hanya dalam beberapa bulan saja.

Dan saat ini ADAM Musik sudah merelease single terbaru berjudul “ Izinkan Aku #Menghalalkanmu “ walaupun msh berupa video animasi lirik viewers nya hingga 2.1jt , dan yang ditunggu-tunggu pun akhir akan segera release official Music Video nya yang sangat exclusive karena menampilkan istri2 mereka sebagai bidadari yang hadir dalam kehidupan mereka yang rencana nya akan tayang tgl 10.10.20 jam 10.00 di channel youtube ADAM Musik.

Siapa yang tak kenal istri dari personil ADAM, mereka tidak kalah hits juga, ada Anisa Rahma ex girlband Cherrybel dengan jutaan followers nya merupakan istri dari Anandito Dwis, ada dokter muda yang juga punya ratusan ribu followers dr. Auliya Fadiilah, istri dari Dodi Hidayatullah, berikut nya ada Wardah Maulina yg tidak kalah hebat nya dengan cerita inspiratif nya bersama suami tercinta Natta Reza menebarkan banyak kebaikan dan jumlah pengikut instagram nya hingga jutaan followers, dan yang terakhir ada Dinda Hauw yang merupakan actress senior yang sudah membintangi banyak judul film dan sinetron dan juga banyak menginspirasi dari cerita perjalanan hijrah nya hingga bertemu dengan suami tercinta Rey Mbayang.

Mereka adalah panutan anak muda saat ini, karena meraka bertemu dengan ta’aruf, pacaran justru setelah menikah.

Siapa yang udah ga sabar nih melihat ADAM dan HAWA akhir nya ada dalam satu frame Music Video official single terbaru mereka “ Izinkan Aku #Menghalalkanmu “ , jangan lupa pantengin di channel youtube ADAM Musik tanggal 10.10.20 jam 10pagi dan bakal ada pemutaran serentak di seluruh radio di tanah air, jangan sampai ketinggalan yaaaa!!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.