Setelah sukses dengan lagu “Hingga Tua Bersama” yang dinyanyikan oleh Rizky Febian, yang pernah menduduki Trending musik 1 youtube, hingga berita ini diturunkan telah ditonton lebih dari 67 juta hanya dalam waktu 6 bulan, dan inilah karya cipta terbaru dari Fery Hudaya, pencipta lagu sekaligus produser penerus DH Production dan pemilik label DR2 Music Entertainment dari Kota Bandung. Lagu bertajuk “Ayah Terbaik” ini dinyanyikan oleh Adji Ahmad (vokalis Dygta Band), diberi ornamen suara latar oleh Adhesa, dengan aransemen musik garapan Dion Dygta dan Gan Gan. Kehadiran lagu ini bisa mengisi ruang kosong di kancah industri musik Pop Indonesia. Ruang kosong itu adalah langkanya lagu yang mengusung tema tentang seorang ayah di mata anaknya.
Lirik “Ayah Terbaik” terasa lirih dan lembut. Terasa juga bahwa untaian lirik tersebut merupakan ungkapan perasaan sang komposer, keluar dari relung hati yang paling dalam. Musiknya pun melodious. Dan, Adji, dengan wawasan bernyanyinya yang mumpung, bisa melantunkannya dengan bagus.
Inilah penggalan lirik lagu “Ayah Terbaik” :
“Dengar-dengar dengarkanlah suara sanubariku/Oh Tuhan ku bersaksi dia ayah terbaik yang Kau berikan untuku/menghiasi jalan hidupku/Namamu kan terukir di setiap doa yg kupanjatkan padaMu/disetiap malam kumenyebut namamu….”
Dan ini bagian bridge-nya :
“Kini kau telah pergi untuk slamanya….”
“Lagu ini didekasikan untuk semua Ayah Terbaik di seluruh dunia. Dan bagi saya pribadi, lagu ini didedikasikan untuk almarhum ayah saya,” tutur Fery Hudaya, putra almarhum H. Dose Hudaya, produser dan pencipta sederet lagu hit diantaranya susis (sule), Aku Takut (repvblik), Ilusi tak Bertepi ( hijau daun) yang wafat pada 19 Januari 2022.*** (DR2 Music Entertainment)