
Situbondo- Aliansi Umat Islam Situbondo mendatangi Mapolres Situbondo, Kamis pagi kemarin. Mereka menyampaikan empat tuntutan terkait kasus Sukmawati yang diduga melakukan penistaan agama.
Perwakilan aliansi umat islam ini ditemui Wakapolres Situbondo Kompol Iswahab. Mereka menyampaikan aspirasinya, agar Polri segera mengusut tuntas sesuai ketentuan hukum yang berlaku.
Juru bicara aliansi umat Islam Situbondo, KH. Jaiz Badri Masduki, mengatakan, ungkapan Sukmawati membandingkan Nabi Muhammad dengan Soekarno, merupakan penistaan dan sangat melukai perasaan umat muslim.
Kiai Jaiz mengutip kitab-kitab salaf yang biasa dibaca di kalangan Ahlussunnah Waljama’ah, yaitu kitab As-Syifa’ karya Al-Imam Qodli Iyadl RA. Menurutnya, pernyataan Sukmawati tersebut jelas-jelas merupakan penistaan.
Menurut Kiai Jaiz, ada empat tuntutan aliansi umat islam Situbondo. Pertama meminta proses penegakan hukum secara terbuka dan seadil-adilnya tanpa adanya intervensi dari pihak manapun. Selanjutnya, mendorong penyidik kepolisian berkoordinasi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI), untuk meminta fatwa keagamaan atas pernyataan Sukmawati.
Tuntutan ketiga kata Kiai Jaiz, meminta penyidikan tidak menghentikan dengan alasan apapun, termasuk alasan kurang bukti atau yang bersangkutan sudah meminta maaf. Menurut Kiai Jaiz, bukti-bukti terkait dugaan penistaan agama itu sudah cukup jelas dan terang benderang.
Keempat lanjut Kiai Jaiz, jika Polri tak menuntaskan kasus tersebut, pasti akan ada aksi selanjutnya baik secara sosial maupun secara hukum. Oleh karena itu, Kiai Jaiz mengaku dirinya mendatangi Polres Situbondo, untuk mengantisipasi agar tidak terjadi gejolak di masyarakat. Sebab ucapan Sukmawati berpotensi menimbulkan konflik.
Sementara itu, Wakapolres Kompol Iswahab, mengatakan, sangat mengapresiasi kedatangan aliansi umat islam Situbondo, yang mau berdialog menyampaikan aspirasinya. Saat ini kata Wakapolres, kasus tersebut sudah diproses Mabes Polri.
Wakapolres meminta semua pihak menahan diri dan tak mudah terprovokasi isu-isu yang berkembang. Semua pihak harus menghormati proses hukum yang sedang berjalan. Wakapolres mengaku akan menyampaikan aspirasi para tokoh di Situbondo kepada Kapolres yang saat ini masih menjalankan ibadah umroh.