Berhasil Jaring Belasan PSK, Wabup Beri Penghargaan Satpol PP Situbondo

0
446
BhasaFM
Wakil Bupati Situbondo Yoyok Mulyadi memberi penghargaan 11 anggota Satpol PP karena berhasil menjaring belasan PSK (foto: Zaini Zain)

Situbondo- Sebanyak 11 personil Satuan Polisi Pamong  Praja (Satpol PP) mendapatkan penghargaan dari Wakil Bupati Situbondo, Yoyok Mulyadi. Wabup yang juga Ketua Kopeltibkab memberikan apresiasi atas kinerja Satpol PP menjaring belasan PSK beberapa waktu lalu.

Wabup memberikan reward berupa uang kepada Satpol PP yang berhasi merazia 16 PSK di sejumlah tempat eks lokalisasi selama dua kali operasi. Selain itu, berkat kinerja Satpol PP juga diketahui ada beberapa PSK ternyata mengidap HIV AIDS. Saat ini para PSK itu sedang menjalani rehabilitasi di Lingkungan Pondok Sosial (Liposos) Pemprov Jawa Timur.

Menurut Wabup Yoyok Mulyadi, penghargaan yang diberikan tersebut tidaklah seberapa, melainkan hanya sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi anggota Satpol PP, karena tidak mudah menjaring PSK dengan jumlah yang cukup banyak.

Yoyok Mulyadi menegaskan, razia di eks lokalisasi dan warung remang-remang perlu terus dikembangkan. Dengan menggalakan operasi, setidaknya akan membuat PSK asal luar daerah takut datang ke Situbondo maupun bagi para lelaki hidung belang.

Lebih jauh Yoyok Mulyadi menegaskan, selama ini Pemkab tidak pernah melakukan pembiaran praktek prostitusi berkembang di Situbondo. Sesuai amanah Perda, Pemkab telah melakukan langkah-langkah penertiban.

Data yang diterima Bhasa menyebutkan. Selama dua kali operasi Satpol PP berhasil menjaring 16 PSK, di sejumlah eks lokalisasi, yaitu  gunung sampan, warung remang-remang Desa Kotakan, serta di eks lokalisasi Bandhengan dan warung remang-remang Desa Klatakan.

Satpol PP berhasil menjaring PSK dengan jumlah besar karena melakukan operasi senyap. Bahkan untuk menjaring PSK di warung remang-remang yang sering berkedok berjualan, personil Satpol PP harus menyamar jadi lelaki hidung belang. Tragisnya, tujuh dari 16 PSK yang terjaring razia itu diketahui mengidap HIV AIDS.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.