Kapolres Sigit Ikut Sertijab di Mapolda

0
686
BhasaFM
Sertijab Kapolres (foto istimewa Humas Polres Situbondo)

Situbondo– Kapolres Situbondo, AKBP Sigit Dany Setiyono, akan segera meninggalkan Kabupaten Situbondo. Kapolres Sigit akan menempati jabatan baru sebagai Kapolresta Mojokerto.

Kapolres Sigit telah mengikuti serah terima jabatan di Gedung Mahameru    Mapolda Jawa Timur, kemarin (18/4). Jabatan Kapolres Situbondo akan digantikan AKBP Awan  Hariono, yang sebelumnya menjabat Kasat Sabhara Polrestabes Surabaya.

Serah terima jabatan dipimpin langsung Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Machfud Arifin. Prosesi berikutnya, Kapolres Sigit hanya tinggal menunggu pisah kenal di Mapolres Situbondo.

Menurut Kasubag Humas Polres Situbondo, Iptu Nanang Priyambodo, kegiatan pisah kenal diagendakan berlangsung 24 April mendatang. Dengan demikian kata Nanang, tonggak kepemimpinan Polres Situbondo digantikan Kapolres baru yaitu AKBP Awan  Hariono.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses