
Situbondo– Pengurus Ma’hadul Qur’an (MQ), terus berbenah untuk meningkatkan pelayanan kepada para santri yang berasrama di MQ, khususnya MQ putra. Hal ini berkaitan dengan menjelang digelarnya ujian akhir semester (UAS), baik di madrasah diniyah maupun sekolah umum. Sebagaimana yang dilakukan oleh seksi ubudiyah bersama BP asrama MQ putra.
BP asrama MQ putra membuat jadwal bertemu santri MQ per kamar setiap malam ba’da sholat maghrib. Jadwal yang dimaksudkan yaitu malam Rabu, malam Kamis, malam Ahad, dan malam Senin, sedangkan malam Selasa, malam Jum’at dan malam Sabtu libur.
BP MQ ini adalah Ustadz Aminul ‘Alimin yang juga Kaprodi KPI Fakultas Dakwah Universitas Ibrahimy Ponpes Sukorejo. Menurut BP MQ, sosialisasi ini teramat penting dilakukan untuk mengetuk dan mengajak santri untuk mengevaluasi diri. Pertama mengaji dan mengabdi apa saja yang sudah dilakukan selama ada di Ponpes Sukorejo. Kedua pelanggaran apa saja yang harus segera dicukupkan dan ditaubati.