
Situbondo-Bupati Situbondo, Karna Suswandi, membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2022.Tema RKPD 2022 mendatang adalah Penguatan infrastruktur, pertanian dan pariwisata.
Menurut Bupati Karna Suswandi, untuk tahun 2022 medatang pemerintah memiliki kerja prioritas pada sektor penguatan infrastruktur, pertanian dan pariwisata.
Bupati yang akrab dipanggil Bung Karna itu mengatakan, tahun ini tugas cukup berat yaitu menaikkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), serta pengembangan ekonomi, mengingat tahun 2020 terjadi kontraksi ekonomi minus 2, 33 persen di Situbondo akibat pandemi Covid-19.
“Saya juga sudah bertemu Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional untuk percepatan menaikan IPM ini. Selain itu, saya juga bertemu Menteri Luhut Binsar Pandjaitan untuk menarik investor masuk ke Situbondo,” katanya.
Bung Karna menegaskan, tidak mungkin melakukan percepatan pertumbuhan ekonomi tanpa menarik investor besar ke Situbondo. Oleh karena itu, Bung Karna meminta semua pimpinan Organisasi Perangkat Daerah agar bekerja cepat untuk memajukan Kabupaten Situbondo sesuai visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati.
“Kita tidak bisa bersantai-santai. Kita harus bergerak cepat mengenjot pembangunan di Situbondo terutama pemulihan ekonomi. Kalau pengembangan ekonomi bagus otomatis angka kemiskinan akan menurun,” terangnya.
Reporter : Zaini Zain