
Situbondo- Dinas Kesehatan Situbondo memiliki cara unik melakukan sosialisasi masalah kesehatan, yaitu melalui acara seni lawak di alun-alun Besuki, malam minggu kemarin. Selain sosialisasi, juga dilakukan pengobatan gratis bagi warga yang datang ke alun-alun.
Dinkes menampilkan acara seni lawak Mimit CS. Tak hanya menghibur, penampilan Mimit dan Cak Junaidi, juga menyampaikan pesan-pesan kesehatan, mulai penyakit yang mudah menular seperti HIV AIDS hingga pentingnya menjaga lingkungan yang sehat.

Plt Kepala Dinas Kesehatan, Abu Bakar Abdi, mengatakan acara seni lawak sangat memudahkan memobilisasi masyarakat berkumpul. Selain menyaksikan hiburan, masyarakat bisa menerima pesan tentang masalah kesehatan.
Abu Bakar menambahkan, pesan utama yang ingin disampaikan yaitu menyadarkan masyarakat akan pentingnya kesehatan. Sebab mencegah penyakit lebih baik daripada mengobati.
Abu Bakar menambahkan, program sosialisasi melalui seni lawak di lakukan di tiga tempat. Program yang dikemas dalam bentuk Ambhu Ghellu, sebelumnya sudah dilaksanakan di Asembagus, Besuki dan selanjutnya di alun-alun kota Situbondo.