Situbondo-Pemkab Situbondo siap memanjakan wisatawan. Saat ini Pemkab memiliki dua kapal pesiar yang akan dioperasikan, menyambut tahun kunjungan wisata 2019 mendatang.
Kapal terbaru milik Pemkab berupa Kapal Motor Bahari 4444. Kapal fiber berkapasitas 20 orang tersebut, merupakan bantuan hibah Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.
Sebelumnya, Pemkab Situbondo telah mendapatkan bantuan kapal mini pesiar KM Banawa Nusantara XI. Kapal ini merupakan bantuan Kementerian Perhubungan, untuk menunjang tahun kunjungan wisata di Situbondo.
Menurut Kepala Dinas Perhubungan Situbondo, Tulus Priatmadji, Kapal Motor Bahari 4444 akan stand by di pasir putih. Kapal ini disiapkan bagi wisatawan yang ingin menikmati wisata pantai, dari Pantai Tampora Kecamatan Banyuglugur hingga pantai Bama Taman Nasional Baluran di Kecamatan Banyuputih.
Tulus menambahkan, untuk kapal pesiar mini Banawa Nusantara XI, akan stand by di Pelabuhan Kalbut. Kapal berkapasitas 35 hingga 50 orang itu, juga siap mengantarkan wisatawan mengelilingi wisata bahari dari ujung barat hingga ujung timur Situbondo.