Empat ABG Mencuri di 10 TKP, Pernah Juga Menggasak 1 Bendel Uang Dollar

0
503
BhasaFM
ilustrasi

Situbondo- Empat orang bocah yang masih duduk dibangku SPM diamankan Polisi. Tak tanggung-tanggung, keempat ABG ini terlibat serangkaian pencurian di 10 TKP di Kecamatan Suboh. Mereka juga pernah mencuri 1  bendel uang pecahan 100 dollar.

Aksi empat orang ABG ini terbongkar, saat membobol salah satu toko di Pasar Buduan, Rabu 9 Mei lalu,sekitar pukul 3 pagi. Aksi mereka kepergok seorang warga dan langsung diserahkan ke polisi.

Keempat ABG yang masih berstatus siswa SPM itu masing-masing berinisial MY,15 tahun. KW, 13 tahun. SF, 14 tahun, dan BR, 15 tahun. Kini polisi masih memburu AR, yang disebut-sebut menjadi otak serangkaian aksi pencurian keempat ABG tersebut.

Selama menjalankan aksinya, keempat ABG ini selalu berbagi peran. Seorang pelaku berinisial MY konon menjadi eksekutor. Sedangkan tiga rekannya yang lain bertugas mengawasi keadaan di luar. Selain pernah mencuri 1  bendel uang pecahan 100 dollar, mereka juga pernah mencuri Laptop, HP dan perhiasan emas.

Menurut Kasat Reskrim Polres Situbondo, AKP Masykur, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Bapas Jember, untuk mendampingi keempat ABG selama proses penyidikan.

Masykur menambahkan, berdasarkan pengakuan sementara, keempat ABG tersebut sudah beraksi di 10 TKP. Kini polisi masih mengembangkan penyidikan, termasuk memburu pelaku lain berinisial AR. AR disebut-sebut berada dibalik serangkaian aksi kejahatan empat ABG tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.