Situbondo, bhasafm.co.id- “Gowes Bareng Bung Karna” kembali digelar. Ada sekitar 1.500 peserta dari wilayah Tapal Kuda, ikut memeriahkan gowes dalam rangka menyambut Hari Jadi Kabupaten Situbondo (Harjakasi) ke-206 itu . Sekretaris Daerah Pemkab Situbondo, Wawan Setiawan mengatakan, kegiatan Gowes Bareng Bung Karna ini memberi dampak positif terhadap perputaran roda perekonomian, karena sekitar 40 persen dari jumlah peserta berasal dari luar Situbondo, seperti dari Lumajang, Bondowoso, Jember, dan Banyuwangi .
Peserta Gowes Bareng Bung Karna ini menempuh jarak 26 kilometer, dengan start,finish Alun-Alun Situbondo. Kegiatan gowes yang sudah digelar kedua kalinya ini merupakan memperebutkan hadiah utama dua paket umroh, voucher masing-masing Rp5 juta untuk tiga orang, 1 unit motor, 3 unit sepeda gunung dan ratusan hadiah menarik lainnya . Kegiatan ini terlaksana mrnggunakan dana bagi hasil cukai hasil tembakau (DBHCHT). Oleh karena itu, petugas dari Kantor Bea dan Cukai Jember melakukan sosialisasi tentang peredaran rokok ilegal dan manfaat cukai dari negara untuk rakyat .
Sementara itu, Ketua Panitia Gowes Bareng Bung Karna, Sopan Efendi menegaskan, kegiatan gowes ini sekaligus dalam rangka melakukan sosialisasi pemberantasan rokok ilegal, agar masyarakat memahami ciri-ciri rokok ilegal dan manfaat cukai bagi masyarakat dengan harapan, masyarakat tidak mengonsumsi rokok ilegal serta berpartisipasi untuk ikut mengawasi peredaran rokok ilegal khususnya di Kabupaten Situbondo .