Agaknya Iis Dahlia memang identik dengan lagu-lagu mellow. Sejak dahulu, Iis memang jago dalam urusan menghayati lagu-lagu mellow. Walau tak semua lagunya mellow, namun terbukti beberapa lagu mellownya lah yang disukai para fansya. Dan kali ini, Iis kembali membuktikan kepiawaiannya dalam menyanyikan lagu mellow.
Sebuah single berjudul Tak Mampu Membencimu baru saja diluncurkannya. Dengan kekuatan vokal dan penghayatan yang sempurna, Iis mampu membuat para fansnya termehek-mehek saat mendengar lagu tersebut. “Produserku itu mengerti benar jika buat jualan aku harus nyanyi lagu mellow. Karena kekuatanku di situ,” ujar Iis.
Dalam lagu ciptaan Dose Hudaya ini, Iis benar-benar menjual kesedihan. Pasalnya, lagu ini memiliki lirik yang sangat dalam. Menceritakan mengenai seorang yang telah disakiti oleh pasangannya. Namun walau telah disakiti, ia tak pernah dapat membenci pasangannya tersebut. Semua itu dilakukan karena rasa cintanya yang terlalu besar.
“Iis Dahlia itu harus menjual kesedihan. Aku sendiri kalau nyanyi memang lebih suka lagu yang mellow,” ungkap Iis.
Identik dengan lagu mellow tak lantas memudahkan Iis untuk menyanyikan lagu ini. Justru sebaliknya, Iis beberapa kali merasa tak mampu untuk menyanyikannya. Penyebabnya, Iis mudah sekali terhanyut dengan lirik lagu yang ia nyanyikan. Ia pun kerap tak dapat menahan emosinya ketika menyanyikan lagu ini.
“Ketika aku menyanyikan lagu sedih, nyanyinya cepet karena cepet menjiwai. Tapi susahnya karena aku nangis terus saat menyanyikannya,” kata Iis sambil tertawa. Alhasil, beberapa kali Iis harus menguasai emosinya. Ia pun membutuhkan waktu istirahat agar tidak terlalu larut dalam lagu tersebut.
Single terbaru Iis kali ini juga sedikit berbeda karena aransemennya dikerjakan oleh Henry Lamiri. Selama ini, Henry memang kerap membantu mengisi biola dalam lagu-lagu bergenre dangdut. Namun untuk aransemen keseluruhan, baru kali inilah Henry terlibat.
“Lebih ke Henry nya sih. Karena dia baru di dangdut. Selama ini kan cuma kerjasama,” tutur Iis.
Dan hasilnya, dengan aransemen dan sentuhan biola dari Henry, lagu ini benar-benar dapat membuat termehek-mehek para pendengarnya.
“Aku puas banget. Kalau boleh jujur, adalah single dimana vokalku sangat matang,” kata Iis bersemangat.
So, ingin tersihir dibuat termehek-mehek? dengerin aja single Tak Mampu Membencimu dari Iis Dahlia ini.