Situbondo- Kecelakaan lalu lintas kembali merenggut korban jiwa. Kali ini, korbannya pengendara sepeda motor kakak beradik, asal Desa Wringinanom, Kecamatan Panarukan. Sang adik bernama Ima meninggal, sedangkan sang kakak bernama Yuni selamat dari maut.
Wanita berusia 25 tahun itu sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak tertolong. Saat kejadian, korban berbonceng di belakang mengendarai sepeda motor nopol N 4035 ZI yang dikemudikan kakaknya Yuni.
Peristiwa nahas itu terjadi di Jalan Raya Desa Wringinanom, Kecamatan Panarukan, Senin sore kemarin. Kecelakaan bermula saat korban yang masih bersaudara berboncengan mengendarai sepeda motor melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan sedang. Sesampainya di lokasi kejadian, sepeda motor korban ditabrak truk yang melaju dari arah berlawan.
Truk nopol AG 9212 VG yang dikemudikan Purwo Widodo, (48) asal Kabupaten Nganjuk kehilangan kendali saat melintasi jalan menikung. Truk oleng ke kanan dan menabrak motor korban. Akibatnya kedua korban terpental dan sepeda motornya rusak berat.
Kanit Laka Polres Situbondo, Ipda Kadek Yasa mengatakan, berdasarkan hasil olah TKP di lokasi kejadian serta keterangan sejumlah saksi, tabrakan tersebut diduga karena sopir truk kehilangan kendali saat melintas di jalan menikung.
“Hasil olah TKP sementara menyebutkan karena sopir kehilangan kendali. Untuk proses hukum lebih lanjut truk beserta sopirnya sudah kita amankan,”ujarnya.
Reporter: Zaini Zain