Kakek 75 Tahun Setiap Hari Jalan Kaki Jual Mainan

0
208
bhasafm
Matnor, Kakek 75 tahun saat berkeliling menjajakan mainan anak di kawasan kota Situbondo (Foto: Zaini Zain)

Situbondo- Usia boleh tua namun semangat harus selalu membara.  Begitu pesan Matnor, kakek berusia 75 tahun yang setiap harinya jalan kaki menjual mainan anak. Matnor mengaku sudah 10 tahun jual mainan anak berkeliling jalan kaki.

Sebagai pedagang mainan, penghasilan kakek asal Kecamatan Besuki itu mengaku tak menentu. Kalau rezekinya lagi baik, ia bisa mendapatkan penghasilan kotor sekitar Rp. 100 hingga Rp. 200 ribu.

“Penghasilan saya tak menentu. Kadang hanya laku lima mainan. Paling banyak bisa laku 10 mainan, ujar kakek empat cucu tersebut ditemui di depan Kantor DPRD Situbondo, Rabu, 16 Februari 2022.

Matnor menjual berbagai macam mainan anak dengan cara dipikul sambil berkeliling jalan kaki. Harga barang dagangannya juga bervariasi mulai seharga Rp. 15 ribu hingga 40 ribu. Sebagai pedagang keliling, Matnor selalu berpindah-pindah tempat. Selain berjualan di Kecamatan Besuki, kadang menjajakan dagangannya di kawasan kota Situbondo.

“Kalau jualan kesini dari Besuki naik colt (Mobil Angkutan Umum). Biasanya saya turun di depan rumah sakit Elizabeth kemudian berjalan kaki menjajakan mainan” tuturnya.

Matnor berpesan kepada para generasi muda agar tak pernah gengsi mencari rezeki. Pekerjaan apapun bisa dilakukan asalkan halal. Menurutnya, kalau di usia muda sudah bermalas-malasan, nanti akan menyesal saat memasuki usia tua.

“Yang paling harus jujur, tidak boleh malas. Kalau tidak jujur akan sulit mendapatkan pekerjaan dimanapun. Itu pesan saya,” ujarnya kemudian berlalu.

Reporter: Zaini Zain