Kampanye Pengurangan Sampah Plastik, Stand DLH Situbondo Menerima Tukar Sampah Plastik

0
334
BhasaFM
Stand Dinas Lingkungan Hidup menerima tukar sampah plastik (foto: Zaini Zain)

Situbondo– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemkab Situbondo, memanfaatkan pameran UMKM di alun-alun Situbondo, untuk mengkampanyekan pengurangan sampah plastik.

Di Stand DLH  juga di tulis “Jadilah Solusi Bukan Polusi”. DLH Situbondo membuka stand penukaran sampah plastik seperti botol bekas,  dengan tas belanja berulang (totebag).

Menurut Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kholil, Penukaran sampah plastik itu dibuka hingga pameran selesai. Selain bisa menukar dengan tas belanjaan, sampah plastik juga bisa ditukar sedotan unik terbuat dari bambu serta bibit tanaman.

Kholil mengaku, penukaran ini sebagai bentuk kampanye agar masyarakat mengurangi penggunaan sampah plastik. Selain itu,  warga yang berjunjung ke stand DLH juga langsung diberi edukasi tentang dampak sampah plastik.

Sementara itu. Pameran UMKM dalam rangka pameran Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) TNI dan Hari Jadi Kebupaten Situbondo, akan ditutup tanggal 17 September mendatang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.