
Situbondo- Pengurus takmir Masjid Jamik Ibrahimy ponpes Sukorejo mengadakan kegiatan untuk mengevaluasi kualitas bacaan para muadzin, bilal yang bertugas di Masjid Jamik Ibrahimy, pembaca bacaan sebelum sholat lima waktu dan sesudahnya di Musholla Ponpes pusat dan cabang. Berkenan hadir dalam kegiatan ini pengurus takmir Masjid Jamik Ibrahimy. pengurus yang dimaksud adalah lora Fathey Bashrawi, Haji Abdul Ghoni, Haji Yusji Zuhro, Ustadz Sholeh Az Zahro, dan Ustadz Irsyad Syam. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis 28 November 2019, bertempat di Musholla Nurul Iman dalam komplek kediaman Kyai Haji Afifuddin Muhajir.
Peserta kegiatan ini kurang lebih 90 orang santri. Sebagian besar bertugas di Masjid Jamik Ibrahimy, sebagian yang lain bertugas di Musholla Ponpes Pusat dan Musholla Cabang di lingkungan ponpes Sukorejo. Kyai Haji Afifuddin Muhajir menyampaikan terkait bacaan, cara baca yang baik dan benar. Hal ini penting karena mereka adalah presentasi ponpes Sukorejo.

Haji Yuszi Juhro menuturkan, bahwa kegiatan pembinaan ini rutin dilakukan dalam dua tahapan. Tahap pertama dijadwalkan tiga bulan sekali, dengan narasumber tiga orang, Ustadz Haji Abdul Mu’in Lutfi, Ustadz Asroruddin Maksum, dan Ustadz Irsyad Syam. Tahap kedua dijadwalkan setahun sekali dengan narasumber tunggal wakil pengasuh bidang ilmiyah, Kyai Haji Afifuddin Muhajir.
Haji Yuszi Juhro menambahkan, bahwa kegiatan ini dalam rangka memberi pemahaman akan bacaan sebelum sholat sekaligus sesudahnya, bacaan untuk bilal, adzan yang ideal untuk para mu’adzin, dan pembacaan ayat yang tepat untuk para qori’ menjelang sholat jum’at. Pengurus takmir berharap dengan pembinaan ini diharapkan mereka mampu memperbaiki bacaan yang menjadi tugasnya baik di Masjid maupun di Musholla. kegiatan seperti ini tidak hanya perlu dilakukan di lingkungan ponpes Sukorejo saja, tetapi perlu ditiru oleh pengurus takmir baik masjid maupun musholla di luar ponpes Sukorejo.