Situbondo- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Situbondo, meminta Dinas Priwisata menyiapkan sumberdaya manusia memadahi, untuk mengelola destinasi wisata baru. Penyataan ini diungkapkan Wakil Ketua Komisi II DPRD, Hadi Prianto, usai memantau pembangunan sejumlah destinasi wisata.
Menurut Hadi Prianto, DPRD ikut menyetujui alokasi anggaran sebesar 1 Miliar 150 juta untuk pembangunan destinasi wisata baru di kawasan Tampora, Kecamatan Banyuglugur.
Hadi menambahkan, pembangunan destinasi baru tersebut diproyeksikan menyambut tahun kunjungan wisata 2019. Dinas Priwisata membangun wisata ramah lingkungan tanpa merusak ekosistem alam di Tampora, menyediakan spot foto, jogging track serta alat bermain anak.
Selain itu kata Hadi, Dinas Pariwisata juga membangun TIC atau Touris Information Center, sebagai pusat informasi bagi para wisatawan. Ada pula pembangunan meeting diving di kawasan objek wisata pasir putih.
Hadi Prianto mengaku sudah mengingatkan Dinas Pariwisata, agar mempersiapkan SDM mumpuni untuk mengelola destinasi wisata baru maupun di TIC. Sebab jika tidak dikelola dengan baik, pembangunan wisata yang ada tidak akan berfungsi sesuai perencanaan semula.