Mengaku Timses Caleg, Seorang Pria Bawa Kabur Perhiasan Emas 31,5 Gram Milik Janda

0
417
BhasaFM
Kasubag Humas Polres Situbondo Iptu Nanang Priyambodo (foto: Zaini Zain)

Situbondo- Mendekati Pemilu dimanfaatkan pelaku kejahatan menjalankan aksinya. Mengaku sebagai tim sukses Calon Legislatif (Caleg), seorang pria melakukan aksi penipuan dengan membawa kabur perhiasan emas milik janda.

Berdalih ingin menyalurkan bantuan, timses gadungan itu membawa kabur perhiasan emas seberat 31, 5 gram.  Korbannya ibu dan anak yang sama-sama janda bernama Nisa, 53 tahun dan ibunya Sumai alias Siti, 75 tahun,  warga Dusun Kom,  Desa Wringinanom, Kecamatan Panarukan.

Aksi penipuan ini bermula, saat pelaku mendatangi rumah korban sekitar pukul 11 siang Senin kemarin. Saat itu pelaku mengendarai sepeda motor Honda Scoopy warna merah, mengaku sedang melakukan pendataan untuk menyalurkan bantuan Caleg salah satu partai politik.

Untuk memuluskan aksinya, pelaku berdalih ingin menyalurkan bantuan setiap bulan, berupa 5 kilo gram beras dan satu kardus mie instan. Nah pelaku meminta kedua korban membuka perhiasan yang dikenakan, karena alasan pemotretan agar terlihat seperti orang kurang mampu.

Begitu perhiasan sudah dilepas, pelaku meminta korban menghubungi warga lainnya. Saat korban lengah itulah, pelaku membawa kabur perhiasan kedua janda ibu dan anak tersebut. Kedua korban kaget dan baru sadar jadi korban penipuan, setelah tamu yang mengaku timses Caleg itu sudah tidak lagi di rumahnya. Pelaku kabur, saat kedua korbannya mengajak tetangganya untuk dilakukan pendataan.

Sementara itu, Kasubag Humas Polres Situbondo, Iptu Nanang Priyambodo, mengaku sudah mendengar adanya aksi penipuan tersebut. Nanang meminta korban melapor, agar polisi segera menyelidiki pelakunya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.