Obat Peredam Rasa Rindu Vio Kepada Sang Adik Pada Lagu “If I Do”

0
293
bhasafm
Zegening - If I Do

Kerinduan akan kehadiran orang yang disayang dan telah lama tidak mendapatkan kabar berita apapun darinya dapat menimbulkan rasa frustrasi, kemarahan dan kesedihan mendalam bagi seseorang. Kenangan indah di masa lalu walau hanya dalam waktu yang singkat bersamanya kadang dapat menjadi obat yang mujarab penghilang problem itu.

Bagi Viola Larasati atau Vio menulis lagu berjudul “If I Do” ini juga menjadi obat peredam rasa rindunya kepada sang adik yang terpisah dengannya beberapa tahun silam sekaligus menjadikannya lebih dewasa dan lebih kuat dalam menyikapi kehidupan ini. If I Do adalah lagu single perdana dari Zegening  – sebuah grup band yang beranggotakan Teysar Azari Xaverius yang dari namanya saja langsung mengingatkan kita kepada Iwan Xaveirus bassist legendaris EDANE yang merupakan ayahanda dari Teysar yang juga sebagai bassist dari Zegening. Selain Teysar ada Serpico RA atau Pico sebagai Guitarist dan Vio sebagai vokalis band.

Penggarapan musik If I Do adalah buah tangan Iwan Xaverius yang bertindak selaku Produser bersama-sama anak didiknya Zegening. Konsep yang dihadirkan kali ini oleh Zegening adalah musik dan lagu yang mudah dinikmati. Seperti arti dari kata Zegening itu sendiri dalam bahasa Belanda yang berarti “blessing” atau “berkah”.  Semoga lagu If I Do ini dapat menjadi berkah bagi karir Zegening selanjutnya dan khusus bagi Vio semoga dapat bertemu kembali dangan adiknya itu…

Amiin.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.