
Situbondo- Lama tak ditempati karena libur panjang pandemi Corona, Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) mendadak ambruk, di Dusun Krajan, Desa Kalibagor, Kecamatan kota Situbondo, Sabtu siang kemarin.
Hanya satu ruangan kelas di TK Islam Al-Hidayah Ma’rojul Ihtidah yang ambruk. Diduga kuat, sekolah itu ambruk karena kayu-kayunya sudah mulai keropos.
Sejumlah personil Pusat Pengendalian Operasi Badan Penanggulangan Bencana dikerahkan ke lokasi, untuk membantu membersihkan reruntuhan bangunan. Dibantu warga sekitar, petugas membersihkan kayu-kayu yang beserakan.
Saat atap bangunan sekolah ambruk, pihak pengelola yayasan sedang berada di Mushallah tak jauh dari sekolah. Pihak pengelola takut membersihkan reruntuhan bangunan karena khawatir akan terjadi ambruk susulan.
Menurut Kordinator Pusdalops BPBD Situbondo BPBD Situbondo, Puriyono, beruntung sekolah ambruk saat sekolah libur panjang akibat virus Corona. Banguan sekolah TK adalah ruang kelas B berukuran panjang 8 meter dan lebar 6 meter.
Puriyono mengatakan, berdasarkan hasil analisa di lapangan sekolah tersebut ambruk diduga karena kayunya sudah rapuh. Akibat kejadian ini ditaksir kerugian mencapai 45 jutaan.