Fly Music-Dimasa pandemi sekarang ini eksistensi dalam berkarya dan berkarir di musik menjadi tantangan terbesar bagi para musisi. Perjalanan yang sulit dalam indistri musik yang sebenarnya sudah terasa sebelum adanya pandemi karena keadaan industri musik di indonesia masih dalam pembenahan secara regulasi perundang undangan mengenai hak hak intelektual belom lagi pembajakan yang tak kunjung surut serta permasalahan lain yang di rasakan dan di alami oleh para pelaku industri musik khususnya musisi.
Tepat rasanya single yang akan di release Pilotz ini secara judul menggambarkan dan mewakili keresahan musisi-musisi indonesia, lagu ini berjudul Serba Salah. yaa memang isi liriknya masih mengenai percintaan namun perasaan yang dirasa kurang lebih sama seperti apa yang dirasa musisi juga pelaku industri musik lainnya. kalau di lirik lagu ini menceritakan percintaan dari seseorang yang menahan dirinya untuk bisa bersabar menghadapi perlakuan dari pasangannya yang membuat membuat dirinya menderita dan pada akhirnya hanya menjadi serba salah. sama halnya keresahan dan perasaan serba salah tersebut menyelimuti keadaan industri musik sekarang ini. namun dengan merelease lagu Serba Salah ini Pilotz tetap bertujuan positif untuk bisa tetap terus eksis berkarya dan memberi dampak baik, musik dari lagu Serba Salah juga masih menunjukan energi dari Pilotz. Pandemi atau tidak mudah mudahan Pilotz akan selalu ada untuk pecinta musik indonesia.
Lagu ciptaan Tara ini di olah dengan arransmen yang mengekslore sound dan ritmik, agyl memberi sentuhan beat yang unik dan berbeda dari biasanya serta isian bass Aththur yang terasa lebih bluesy dan ornamen ornamen gitar yang penuh pernak pernik isian yang melodius juga karakter vokal yang fresh dan begitu menyentuh dari Landa menjadikan Lagu Serba Salah wajib didengar oleh pecinta musik indonesia.
Besar harapan Pilotz lagu Serba Salah di terima dengan baik dan disukai oleh pecinta musik indonesia. Pilotz juga berdoa semoga kondisi pandemi ini akan segera berakhir dan keadaan dunia akan kembali membaik tanpa terkecuali industri musik indonesia. Dan teruntuk teman teman pelaku industri musik lainnya juga teman teman media yang selama ini memsupport Pilotz, mudah mudahan kita semua selalu di beri kesehatan dan kekuatan oleh yang maha kuasa untuk bisa melewati keadaan dunia sekarang. Teruntuk kalian semua teman teman, Pilotz ucapkan banyak banyak terimakasih karena sampai saat ini Pilotz masih ada karena support teman teman semua baik itu teman teman sesama musisi dan juga media juga khususnya music director dari seluruh indonesia. salam dari kami, Jabat Erat. Selamat menikmati lagu terbaru Pilotz yang berjudul Serba Salah….









