Rombongan Warga NU Situbondo Antusias Mengikuti Peringatan Satu Abad Nahdlatul Ulama

0
295
bhasafm
Bus Rombongan Warga NU Situbondo

Situbondo- Sekitar 7.000 warga NU di Kabupaten Situbondo, menghadiri puncak acara Resepsi 1 Abad NU di Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, yang akan berlangsung pada Selasa, 7 Februari 2023.

Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Situbondo, Dr.KH.Muhyiddin Khatib mengaku, pihaknya mengkoordinir warga NU yang akan hadir pada puncak acara 1 abad NU di Gelora Delta Sidoarjo.

Dan sekitar pukul 18.00 WIB, sore tadi, rombongan berangkat bersama-sama dari Alun-Alun Situbondo. Rombongan menggunakan bus dan mobil pribadi. Diperkirakan mereka akan sampai pada tengah malam nanti.

Kiai Muhyiddin mengatakan, warga NU di Situbondo sangat antusias untuk ikut hadir memeriahkan 1 abad NU dengan biaya sendiri. Sebenarnya masih banyak yang akan mengikuti rombongan, namun PCNU hanya membatasi 7.000 orang mengingat keterbatasan kendaraan.

Kiai Muhyiddin mengaku, sudah berkoordinasi dengan panitia peringatan 1 abad NU terkait jumlah warga Nahdliyyin yang akan ikut memeriahkan harlah tersebut. Mengingat kapasitas Gelora Delta Sidoarjo terbatas untuk 40.000 orang.

Ia mengimbau kepada warga NU, untuk menata niat. Yaitu niat menguatkan motivasi diri untuk berkhidmat di NU guna menyambungkan perjuangan dengan para pendiri NU, juga dalam rangka untuk syiar Allah. Sebab keberadaan NU sebagai kekuatan ormas agama merupakan bagian dari syiar Allah SWT.

Kiai Muhyiddin berharap, bahwa 1 abad NU ini akan melahirkan seorang pembaharu, yang bisa memperbaiki situasi menjadi baik, serta mengembalikan ajaran-ajaran Islam yang sudah mati dengan semangat 1 abad, sesuai dengan harapan Rasulullah SAW.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.