
Situbondo- Salah satu rangkaian kegiatan haul majemuk yang rutin dilaksanakan setiap tahun, yaitu silaturrahim lembaga pendidikan cabang di Ponpes Sukorejo. Kegiatan ini pada hari Ahad tanggal 12 Januari 2020, bertempatkan di Aula SMK Ibrahimy 1 Ponpes Sukorejo. Pengasuh ponpes sukorejo Kyai Haji Raden Achmad Azaim Ibrahimy berkenan membuka silaturrahim ini. Beliau sekedar memberikan sambutan dan arahan secara umum.
Kegiatan silaturrahim ini bisa menjadi ajang curhat lembaga cabang pada pengurus ponpes sukorejo. Pengurus bidang pendidikan mewakili pengasuh untuk menerima sekaligus memberikan solusi alternatif atas semua persoalan. Apabila ada hal yang tidak tuntas di tingkat bidang pendidikan akan menjadi catatan untuk dibawa ke pengasuh ponpes sukorejo. Pada kegiatan ini juga ada launching buku risalah fiqih, tuntunan praktis fiqih ibadah.

Kyai Haji Fahrurrozi, pengasuh lembaga cabang Cemetuk Cluring Banyuwangi menuturkan, bahwa kegiatan silaturrahim ini sangat bermanfaat. Silaturrahim ini juga menjadi ajang reuni sesama alumni yang menjadi cabang Ponpes Sukorejo.