“SUASANA HATI” Menjadi Single Pertama Delia yang Bercerita Tentang Suasana Hati yang Kosong

0
490
Delia Septianti -Suasana Hati

Bros studio & AU studio- Setelah vakum beberapa tahun, akhirnya Delia Septianti kembali ke dunia musik yang telah digelutinya sejak umur 6 tahun dimulai dari lagu pop anak-anak tahun 1991 dan mempunyai 18 album pop anak-anak yang di produseri oleh Ayahnya sendiri yaitu MAMO AGIL yang juga Group Band tahun 70an yaitu USBROS (Usman Bersaudara).

Di tahun 2005 Delia bergabung menjadi Vocalis Band pop jazz Ecoutez! yang berhasil memikat banyak pendengar dan pecinta musik Indonesia dengan lagu hitsnya “Simpan Saja” “Percayalah” dll.

Dan di tahun 2011 Delia mengundurkan diri dari band tersebut dan memilih kembali ke dunia sinetron, presenter dan bersolo karier.

Delia bersolo karier dan mengeluarkan single Recycle lagu Reza Artamevia “Berharap Tak Berpisah”di tahun 2011.

Dan akhirnya di awal 2019 lalu Delia memutuskan kembali lagi ke dunia musik dengan penampilan barunya dan berkolaborasi dengan Music Produser ALAM URBACH.

“SUASANA HATI” dengan sentuhan musik pop RnB menjadi single pertama Delia yang menceritakan tentang suasana hati yang kosong dan diisi oleh hadirnya seseorang yang selama ini dicari.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.