Tiga Rumah di Desa Baderan Kecamatan Sumbermalang Warga Tertimpa Longsor

0
178
Kondisi tanah longsor di Desa Badera Kecamatan Sumbermalang (Foto oleh BPBD Situbondo)

Situbondo, bhasafm.co.id- Tiga rumah warga di Kampung Krajan, Desa Baderan, Kecamatan Sumbermalang, Kabupaten Situbondo, tertimpa longsor. Dinding rumah warga mengalami rusak akibat tertimpa tebing longsor.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Situbondo, Sruwi Hartanto mengatakan, longsor yang terjadi pada Kamis sore itu menimpa rumah warga hingga mengalami kerusakan.

Tebing setinggi 12 meter dengan lebar 15 meter yang menimpa tiga rumah itu terjadi karena sebelumnya di kawasan tersebut diguyur hujan lebat cukup lama, sehingga tekstur tanah menjadi gembur dan akhirnya longsor.

Tiga rumah warga di antaranya, rumah Hosmin (41) dengan anggota keluarga sebanyak tiga orang. Selanjutnya rumah milik Sabuh (68) terdapat tiga orang anggota keluarga di dalamnya dan rumah Pak Asmarin (51) yang dihuni oleh empat anggota keluarga.

Tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian tersebut. Total kerugian yang dialami tiga rumah itu sekitar Rp18 juta.

Sruwi Hartanto mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan di tengah ancaman cuaca ekstrem, dimana potensi terjadinya bencana seperti angin kencang dan hujan intensitas lebat masih sering terjadi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.