
Situbondo- Pengurus lembaga pembelajaran kitab kuning, LPK2, Asrama Nurul Qoni’ Putra mengadakan wisuda haflatul imtihan al muyassar sekaligus penutupan perlombaan LPK2 bertempatkan di musholla NQ putra. Kegiatan ini diadakan pada hari Sabtu malam Ahad tanggal 21 Desember 2019. Berkenan hadir pada kegiatan ini keluarga pemangku NQ, pengurus NQ sekaligus seluruh santri asrama NQ.
Kegiatan yang berlangsung pukul 20.30 sampai 22.30 ini berlangsung dengan khidmat. Adapun penceramah pada acara wisuda haflatul imtihan tersebut adalah Lora Haji Aso Syamsuddin.

Acara wisuda haflatul imtihan ini merupakan akhir dari pembelajaran kitab almuyassar. Pembelajaran kitab ini yaitu dilaksanakan selama 5 bulan. Kemudian ujian di akhir pembelajaran yang menentukan para siswa LPK2 berhak untuk diwisuda.
Kegiatan wisuda ini juga dibarengkan dengan penutupan perlombaan yang diadakan oleh panitia lomba gebyar LPK2. Lomba yang dimaksud diantaranya terdapat lomba cerdas cermat, olimpiade, dan lomba hafalan tasrifan.
Kyai Haji Aso Syamsuddin dalam ceramahnya menuturkan, bahwa acara wisuda haflatul imtihan al muyassar ini, merupakan kebahagiaan tersendiri pemangku NQ dan keluarga besar, bukan hanya kepada santri yang bisa diwisuda. Beliau berkenan memberikan tips kepada seluruh santri yang hadir untuk selalu membaca al fatihah, sholawat, juga sebagai nutrisi santri harus rajin membaca al-quran, guna menguatkan hafalannya.

Pada akhir acara wisuda, sebelum acara ditutup, Kyai haji Aso Syamsuddin memberikan piala kepada pemenang lomba gebyar LPK2, juga kepada wisudawan terbaik. Prosesi ini sebelumnya diadakan pada sesi acara penyematan tanda wisuda dengan pengalungan surban. Kemudian demo peserta, dengan membaca kitab al jurumiyah, yang ditanyakan langsung oleh beliau, Kyai Haji Aso Syamsuddin.