Maksi Music – sebagai Label Music yang menjadi tempat bergabung para artis yang memiliki konsep dan ide-ide dalam membawa dangdut ke arah yang lebih kreatif dan berwarna, akan berusaha konsisten untuk membuat karya-karya musik yang tidak hanya mengedepankan sisi komersial dan trend, tapi akan tetap memasukkan sisi kualitas, idealisme dan mencoba membawa trend baru dengan dukungan para artis dan musisi yang berkualitas.
Di penghujung semester pertama 2019 ini MaksiMusic bersama Adibal dan Novi Ayla merilis single terbaru yang berjudul “Bidadari Cinta”. Lagu “Bidadari cinta” sendiri diciptakan oleh Adibal. Instrumen musik yang sangat merdu dalam lagu “Bidadari Cinta” ditambah lirik yang begitu bermakna membuat lagu ini memiliki arti yang sangat dalam dan berkesan. Lagu “Bidadari Cinta” Launching Perdana di Acara Konser D’Host Lebaran Indosiar tanggal 6 Juni 2019.
MaksiMusic selalu berkomitmen untuk menghasilkan karya-karya musik yang indah dan berkualitas sesuai dengan slogan Maksi yaitu “Musik Adi Karya Suara Indah”.