
Situbondo- Bupati Situbondo Karna Suswandi bersama Kapolres AKBP Achamad Imam Rifa’i dan pejabat eselon II Pemkab, bersilaturrahim kepada pengasuh pondok pesantren Salafiyah-Syafi’iyah Sukorejo KHR. Achmad Azaim Ibrahimy.
Pertemuan yang berlangsung sekitar satu setengah jam itu berlangsung di kediaman Kiai Azaim. Bupati dan pejabat yang lain meminta wejangan Kiai Azaim .
Kiai Azaim dalam tausiyahnya menyampaikan berbagai perbuatan yang bernilai ibadah, termasuk pentingnya arti sebuah niat dalam menjalankan tugas. Untuk memulai aktifitas hari pertama kerja, para pejabat harus memperbaiki niat.
“Sudah jelas ditegaskan bahwa segala perbuatan bergantung pada niatnya. Niatkan semua perbuatan yang baik karena Allah agar bernilai ibadah. Sebab sebaik-baik niat hanya karena Allah SWT,” ujarnya, Senin, 17 Mei 2021.
Menurut Kiai Azaim, bahwa menjadi abdi Negara itu memiliki tugas mulia. Sebagai pelayan masyarakat, para pejabat berkhidmat untuk masyarakat. Salah satu tugasnya adalah mempermudah urusan masyarakat.,
“Setiap yang bernilai kebaikan adalah sedekah. Ketika sudah menjadi sedekah, statusnya berubah menjadi ibadah. Termasuk didalamnya membantu dan mempermudah urusan orang lain,” ujarnya sambil mengutip hadist Nabi Muhammad SAW.
Reporter: Zaini Zain