Situbondo- Programme Director PT Radio Bhasa FM, Novel Syeban terpilih menjadi duta MMA atau Moderate Millenial Agent Kementerian Agama RI 2022. Pemilihan duta MMA ini dilakukan bagi peserta Pembinaan Kompetensi Penyiar Agam Islam (PKPAI) yang diselenggarakan Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur.
Ada 126 peserta mengikuti PKPAI di Jawa Timur sejak Senin hingga Rabu kemarin. Para peserta berasal dari perwakilan penyiar radio dan televisi swasta dan negeri maupun komunitas. Dari ratusan peserta tersebut terjaring enam kandidat mengikuti seleksi tes tulis dan wawancara duta MMA. Dari enam peserta tersebut akhirnya terpilih progamme director dan penyiar Radio Bhasa FM Novel Syeban dan Audi dari televisi Kanwil Kemenag Jawa Timur.
Menurut Novel Syeban, dirinya mewakili Radio Bhasa mengikuti program kompetensi yang diselenggarakan Kantor Wilayah Kemenag Jatim. Sebagai duta MMA dirinya akan meningkatkan kualitas program siaran keagamaan di radio Bhasa maupun melalui konten di platform media digital Bhasa FM.
“Saya enggak nyangka akan terpilih. Sebagai duta MMA Jatim 2022 maka saya semakin tertantang untuk meningkatkan kualitas siaran terutama konten keagamaan di jejaring media digital Bhasa FM,” ujarnya melalui sambungan seluler, Rabu, 16 Maret 2022.
Novel yang akrab dipanggil Bobby itu menambahkan, dirinya mendapatkan banyak ilmu selama mengikuti program Pembinaan Kompetensi Penyiar Agama Islam. Sebagai duta MMA, dirinya akan terus berkretivitas membuat konten keagaamaan, karena saat ini marak beredar konten-konten keagamaan di sosial media.
“Itu salah satu tugas kami sebagai duta. Kami akan menjaga kualitas siaran di radio dan konten di media sosial agar masyarakat mendapat pemahaman keagamaan yang benar dari sumber yang kompeten,” pungkasnya.
Reporter: Zaini Zain