Musim Kemarau Rawan Kebakaran, BPBD Himbau Masyarakat Waspada

0
382
BhasaFM
Sekitar tiga hektar lahan tebu terbakar BPBD himbau masyarakat waspda rawan kebakaran di musim kemarau (foto: Zaini Zain)

Situbondo- Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Situbondo, menghimbau warga waspada rawan kebakaran memasuki musim kemarau. Banyaknya lahan mulai mengering sangat rawan terjadinya kebakaran.

Kamis siang kemarin, sekitar 3 hektar lahan tebu di Dusun Karangkenik, Desa Asembagus, Kecamatan Asembagus. Api yang sudah membesar dengan cepat menghanguskan lahan tebu yang sudah mulai mengering.

Petugas pemadam yang diterjunkan ke lokasi sempat mengalami kesulitan menjinakan si jago merah di lahan milik Bu Mus tersebut. Petugas pemadam unit Asembagus kemudian menyiram tebu yang belum terbakar, untuk mencegah kebakaran semakin meluas.

Menurut Koordinator Pusdalops BPBD Situbondo, Puriyono, belum diketahui penyebab pasti terjadinya kebakaran. Saat ini kata Puriyono, pemilik lahan masih menghitung jumlah  kerugian akibat kebakaran lahan tersebut.

Puriyono mengingatkan, agar masyarakat waspada mengingat musim kemarau rawan kebakaran. Menurutnya, masyarakat harus mencegah terjadinya kebakaran yang disebabkan karena human eror.

Caranya kata Puriyono, tidak meninggalkan kompor yang masih menyala, serta tidak membakar tumpukan sampah sembarangan.  Selain itu, sebelum bepergian pastikan rumah yang akan ditinggal dalam kondisi tidak menimbulkan potensi kebakaran, seperti mematikan lampu, alat-alat elektronik seperti kipas, televisi dan kulkas, serta disarankan melepas selang regulator tabung kompor gas.        

Puriyono memperediksi, bahwa potensi terjadi kebakaran lahan dan hutan diperkirakan meningkat mulai Juli mendatang. Oleh karena itu, Puriyono meminta, agar warga yang mengetahui adanya kebakaran menghubung petugas Damkar di nomor (0338) 671113, atau melaui Personil BPBD Situbondo di nomor 082231022313.