
Situbondo, bhasafm.co.id- Sejumlah alat praktik sepeda motor dan sepeda motor praktik milik Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Kendit, Kecamatan Kendit, Situbondo, terendam banjir. Ketinggian air sekitar 2 meter.
Kepala SMKN 1 Kendit, Susiana mengatakan, nyaris semua barang elektronik yang ada di sekolah tidak bisa diselamatkan, sebab air merendam SMKN 1 Kendit sejak Senin (3/2) dan terus meninggi pada Selasa (4/2) malam karena banjir susulan. Hingga Rabu (5/2) air tetap menggenang.
Sejumlah alat praktik sepeda motor dan sepeda motor praktik di ruang laboratorium Teknik Sepeda Motor (TSM) rusak karena terendam. Selain itu, ada puluhan lap top dan komputer yang juga terendam.
Ruang Kantin Siswa juga tidak ada yang bisa diselamatkan. Ada 4 buah kulkas, 1 buah mesin fotokopi dan barang dagangan yang tak bisa diselamatkan.
Proses belajar mengajar di SMKN 1 berlangsung daring mulai Selasa kemarin. Pembelajaran daring ini akan terus berlangsung seiring dengan banjir yang belum juga surut.
SMKN 1 Kendit merupakan salah satu fasilitas pendidikan yang terdampak banjir dengan ketinggian air hampir 2 meter. Ada juga ratusan rumah warga dan ratusan hektar sawah ikut terendam. Banjir berlangsung sejak Senin (3/2) malam dan hingga Rabu (5/2) air belum juga surut.