Lala Widy Sedikit Flashback Lagu 90an Goyang Karawan

0
302
lala widy goyang karawang

TA PRO MUSIC –Lala Widy kembali lagi bersama OM. SONATA salah satu group musik yang membuat nama Lala Widy dikenal hingga kancah nasional dengan jargon Lala Widy, Pikopakopi, Tarik Sis Semongkonya. Kali ini dengan aransemen dan gaya khas mereka tatkala perform diatas panggung, Lala Widy kembali mempersembahkan sebuah single yang pernah populer di tahun 90an dan dibawakan oleh penyanyi yang juga mempopulerkan lagu ini waktu itu bernama Lilis Karlina.

Sedikit flashback, lagu “Goyang Karawang” ini ada di album Goyang Karawang Lilis Karlina yang berisi 10 lagu dan dulu single originalnya di buat dan diaransemen oleh Muchtar B selaku pimpinan dari OM. Bewafa yang sekaligus menciptakan lagu ini. Sampai sekarang single berjudul “Goyang Karawang” masih sering wara-wiri lagunya dimana mana.

Bersama OM. Sonata yang menjadi andalan Ta Pro Music dalam mengcover single-single yang pernah hits, makan single ini terasa istimewa karena kalo melihat sisi originalitasnya lagu dan aransemen ini berasal dari daerah Jawa Barat yang kenal akan budaya Sunda nya namun ditangan OM. Sonata lagu yang kental akan instrument dari tanah Pasundan ini menjadi lagu dengan aransemen dengan ciri khas Sonata yang tentunya menjadi pembeda dengan single original atau cover yang sudah ada.

BACA JUGA :  “Tenang Saja” Semua Sudah Ada Waktunya

Goyang Karawang sebuah single buah karya Muchtar B ini adalah istilah gaya menari dari Karawang yang khas dengan goyang pinggulnya. Sedangkan secara filosopis, Goyang Karawang sering dinisbatkan kepada semangat orang Karawang dalam perjuangan untuk menggoyang kekuasaan penjajah atau untuk menunjukkan eksistensi Karawang dengan berbagai potensinya pada dunia luar.

Sedangkan untuk sang pencipta lagunya sendiri benar-benar digambarkan tentang tradisi Goyang Karawang yang dari dulu memang sudah ada, seiring perkembangan zaman musik tradisi ini sekarang dicampur dangdut dan Jaipongan sehingga membuat siapapun yang mendengarkannya akan menggoyangkan pinggul ke kiri dan ke kanan mengikuti ritme musik yang disuguhkan dan tentunya terhipnotis dengan gaya menarinya.

Video Clipnya sendiri sudah tayang di channel YouTube Ta Pro Music & Publishing, dan bisa dinikmati secara streaming lewat Digital Streaming Platform kesayangan.