26.7 C
Situbondo
Selasa, Februari 11, 2025

Petani Tembakau Berharap Ada Pabrik Rokok Masuk Situbondo

Situbondo- Sejumlah lokasi pertanian di Kabupaten Situbondo menjadi salah satu sentra tanaman tembakau. Para petani tembakau berharap akan ada pabrik rokok masuk ke Kabupaten Situbondo.

Sudariyanto, salah seorang petani tembakau asal Kecamatan Suboh mengaku, dirinya sudah sekitar 10 tahun jadi petani tembakau. Hasilnya selalu dijual kepada tengkulak karena tidak punya relasi langsung dengan pabrik rokok.

“Di wilayah barat umumnya menanam tembakau saat musim kemarau. Kalau disini ada pabrik rokok sendiri harganya pasti lebih mahal dan petani akan lebih untung,” katanya, Kamis, 6 Oktober 2022.

Menurut Riyanto, kualitas tembakau Situbondo sangat bersaing di pasaran. Ada beberapa wilayah di Situbondo memiliki kualitas tembakau unggul dan sudah kesohor, salah satunya tembakau tambeng di Desa Lubawang, kecamatan Banyuglugur.

“Ada juga tembakau kayumas, ada juga tembakau Sumbermalang. Itu untuk tembakau yang selama ini unggul dan sudah dikenal,” tuturnya.

Pernyataan senada diungkapkan Khairul, petani tembakau asal Kecamatan Mlandingan. Menurutnya, saat ini harga tembakau memang cukup bagus. Sudah beberapa pekan terakhir ini harga tembakau rajang kering naik menjadi Rp. 70 ribu hingga Rp. 80 ribu perkilogramnya.

“Sebelumnya harga tembakau rajang kering hanya Rp. 50 ribu – Rp. 60 ribu perkilogramnya,” ujarnya.

Menurut Khairul, pada musim tanam tahun 2022 ini, dirinya bersama para petani lainnya menanam tembakau jenis sepuris. Biaya tanam tembakau cukup mahal, karena harga pupuk yang mahal dan langka.

“Kendala utama para petani tembakau tahun ini pupuk. Bukan hanya mahal tapi langka. Mohon ini jadi perhatian pemerintah,” tuturnya.

Reporter: Zaini Zain

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
22,200PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles